Korem 064/MY Bina Saka Wira Pramuka Banten

Korem 064/MY Bina Saka Wira Pramuka Banten

Serang – Dalam rangka membentuk generasi muda yang berkarakter dan berwawasan kebangsaan Korem 064/MY melaksanakan pembinaan Pramuka Saka Wira Kartika sebanyak 40 orang Saka Wira Kartika Binaan Kodim di Jajaran Korem 064/MY, pelaksanaan kegiatan di Aula Makorem Jl. Maulana Yusuf No 9 Kota Serang.Jum’at (26/06/2020).

Tujuan pelaksanaan kegiatan pembinaan Pramuka Saka Wira Kartika adalah untuk menanamkan nilai-nilai luhur kewajiban kita terhadap Tuhan Yang Maha Esa, terhadap negara, terhadap sesama serta terhadap diri sendiri seperti yang tercantum dalam “Trisatya Dasa Darma Pramuka” agar dapat membentuk watak kepribadian dan budi pekerti yang luhur sebagai kader penerus bangsa di masa yang akan datang.

Tema yang di usung dala kegiatan ini “Pembinaan Pramuka Saka Wira Kartika dalam penanggulangan dan pencegahan Covid-19”.

Danrem 064/MY Brigjen TNI Gumuruh Winardjatmiko, S.E.,M.B.A, mengatakan bahwa Korem 064/MY berupaya membantu Pemerintah menyiapkan komponen pendukung dalam Pertahanan Negara secara dini, dengan cara membentuk dan membina Satuan Pramuka Saka Wira Kartika guna meningkatkan SDM bagi generasi muda.

“Saat ini kita harus mencegah dan mengantisipasi penyebaran Covid -19, semua kegiatan yang dilaksanakan agar selalu menerapkan protokol kesehatan dan mematuhi segala peraturan yang telah di tentukan oleh pemerintah maupun Komando atas” ungkap Danrem.

Kegiatan Pembinaan Pramuka Saka Wira Kartika dilaksanakan dengan materi Wawasan Kebangsaan, Sejarah Pramuka dan pengetahuan Protokol Covid-19, sebagai pembina adalah Mayor Arm Kasudiyono Pasi Wanwil Korem 064/MY. (Penrem 064/MY).

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *