Rohman pembina PKBM Insan Utama Mandiri (IUM) sedang menyalami salah seorang anak yatim.
Serang – Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Insan Utama Mandiri (IUM) Sawah Luhur melaksanakan santunan yatim, momentum ini sekaligus merupakan bagian dari peringatan tahun baru Islam 1442 H. Kegiatan ini dilakukan di Sawah Luhur, Selasa (1/9/2020).
Menurut Ketua PKBM IUM, Hikmatullah, santunan yatim ini merupakan kegiatan rutin tahunan PKBM IUM selain kegiatan di bulan Ramadhan dan hari-hari besar agama Islam lainnya.
Dalam kegiatan hari ini kami menyantuni 150 anak yatim yang berasal dari beberapa kelurahan di kecamatan Kasemen, Kota Serang pungkasnya.
Walaupun mengundang ratusan anak yatim dan orangtua, PKBM IUM tetap memperhatikan protokol kesehatan dimana kami menyediakan hand sanitizer, pengecek suhu tubuh, dan masker yang kami bagikan untuk seluruh yatim dan undangan yang hadir. Hal ini semata-mata untuk menghindari Covid-19 sekaligus sebagai usaha PKBM IUM untuk membantu pemerintah pusat dan daerah dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kota Serang.
Firman, salah seorang yatim yang ditemui mengungkapkan rasa harunya ketika menerima santunan dan bingkisan dari PKBM IUM seraya berdoa agar para pengurus dan donatur senantiasa diberikan kesehatan dan keberkahan.
Penilik untuk wilayah kecamatan Kasemen, Mulyadi, yang mewakili Dinas Pendidikan Kota Serang mengungkapkan rasa bangganya kepada PKBM IUM yang telah dipercaya masyarakat Kasemen dan Kota Serang. Hal ini dapat dibuktikan dengan banyaknya kegiatan-kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat sekitar PKBM seperti kegiatan hari ini.
Sementara Rohman, pembina PKBM IUM, mengungkapkan rasa syukur atas kelancaran acara ini dan berterimakasih banyak kepada para donatur yang telah membantu pelaksanaan acara ini. Semoga perhatian kita kepada yatim tidak hanya ada pada bulan Muharam namun juga bulan-bulan selanjutnya agar anak-anak yatim tetap semangat dalam mengarungi kehidupan harapnya. (Red)