Cilegon – Perumahan Metro Cilegon menggelar Food Truck Festival Launching Ruko Metro Niaga & Member Gathering, bertempat di Kantor Marketing Office Metro Cilegon, Kelurahan Masigit, Kecamatan Jombang, kota Cilegon, Sabtu, (07/10/2023).
Dalam melaunching Ruko Metro Niaga & Member Gathering 2023 tersebut dihadiri langsung oleh GM Perumahan Metro, Suroto yang didampingi oleh Manager Marketing,Tati Hartati beserta staf jajarannya.
Pada kesempatan tersebut, GM Perumahan Metro Cilegon Suroto menjelaskan pada kegiatan Food Truck Festival Launching Ruko Metro Niaga & Member Gathering 2023 ini merupakan program perkembangan inovasi dari tahun ketahun untuk melayani masyarakat Cilegon dalam membeli perumahan
“Hari ini kita melaunching Ruko Metro Niaga dua pertokoan yakni ruko 2 lantai dan 3 lantai yang kita pasarkan, dari 18 unit sudah laku terjual 13 unit sekitar jam 13.00 WIB,” kata Suroto GM Perumahan Metro saat ditemui usai acara Launching Ruko Metro Niaga, di Kantor Marketing Office Metro Cilegon, Kelurahan Masigit, Kecamatan Jombang, Kota Cilegon, Sabtu, (07/10/2023).
Dikatakan Suroto, launching ruko metro niaga dan member gathering ini di lengkapi dengan Food Truck Festival dari Hoka Hoka Bento dan Starbucks untuk menyajikan makanan dan minuman terbaik untuk member konsumen Metro Cilegon.
“Melalui launching ruko metro niaga hari ini, kami berharap ada kepuasan dari konsumen melalui pelayanan terbaik marketing metro, kami berkomitmen menciptakan perkembangan melalui inovasi dari tahun ketahun, untuk melayani masyarakat Cilegon dalam membeli perumahan” jelasnya.

Menurutnya, tujuan digelarnya launching tersebut pihaknya sedang membangun akses jalan keluar menuju Bonakarta seluas 20 meter. Pihaknya juga telah mensosialisasikan kepada Pemilik dan penghuni di Perumahan Metro Cilegon.
“Kebetulan kita sedang membangun akses jalan menuju Bonakarta (pintu keluar-red) dengan luas lebar jalan 20 Meter. Sehingga waktu kita mensosialisasikan kepada pemilik, penghuni, warga yang tinggal di Perumahan tersebut mereka seneng membeli Perumahan di Metro Cilegon, karena jalannya lebar, taman bagus, megah, terawat dan aman,” ujarnya.
Suroto menjelaskan bahwa Perumahan Metro Cilegon ini berdiri sejak tahun 2000 lalu. Pihaknya juga sudah melakukan pemasaran sebanyak 2771 unit rumah sudah terjual dari rencana 3650 unit dengan luas tanah sekitar 754.455 hektar persegi.
“Di Metro Cilegon tersedia rumah kelas menengah ke atas dan kelas menengah ke bawah, dengan fasilitas Ruko serta kolom renang,’ ungkapnya.
Suroto mengajak bagi masyarakat yang menginginkan rumah di Metro Cilegon kini hanya uang Rp 5.000.000 bisa miliki rumah.
“Beli Rumah Di Metro Cilegon, cukup dengan DP Rp 5.000.000 kini bisa punya rumah, sisa biaya prosesnya developer yang bayar,” ujarnya.
Tak lupa, Suroto juga mengucapkan terimakasih kepada Tokoh Masyarakat Abah Deni Juweni sebagai mitra kerja yang telah banyak mendukung dan membantu bisnisnya.
“Saya selaku GM Perumahan Metro Cilegon memberikan apresiasi kepada Abah Deni Juweni sebagai mitra kerja yang sudah banyak membantu bisnisnya dari segi keamanan dan juga dalam menyelesaikan permasalahan surat menyurat kepada instansi pemerintah, kepolisian dan lainnya,” pungkasnya.

Sementara itu, Deni Juweni sebagai Tokoh Masyarakat mengatakan selamat atas Launching Ruko Metro Niaganya. Ia berharap semoga Perumahan Metro Cilegon kedepan semakin maju dan jaya.
“Semoga Perumahan Metro Cilegon kedepan bisa semakin maju dan jaya. Doa terbaik untuk saudaraku Suroto semoga sehat selalu dalam menjalani tugasnya dan terimakasih atas kepercayan yang telah diberikan kepada dirinya,” ungkapnya.
Diketahui, selain melaunching ruko metro niaga tersebut acara ini juga memberikan Award untuk tiga orang member terbaik di tahun 2023. Adapun Award pertama diberikan kepada David, Award kedua kepada Kamadin, Award ketiga kepada Susanto. (Dhe/Red).