Tingkatkan Kualitas Jurnalis, PWI Cilegon Gelar Karya Latih Wartawan

Tingkatkan Kualitas Jurnalis, PWI Cilegon Gelar Karya Latih Wartawan

Cilegon – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Cilegon menggelar Karya Latih Wartawan (KLW) di Aula DPRD Kota Cilegon, Jum’at, (06/10/2023).

Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas jurnalistik dan pemahaman wartawan terhadap berbagai aspek, termasuk dinamika perkembangan di Kota Cilegon.

Kegiatan tersebut turut dihadiri Asisten Daerah (ASDA) 1 Pemkot Cilegon Tatang Muftadi, Kepala Bidang Pengelolaan Informasi Komunikasi (PIK) Diskominfo Cilegon Ipung Ernawati Setia Ningrum, Dewan Penasehat Agus Sandadirja PWI Provinsi Banten, Sekretaris Dewan Pembinaan C. R. Nurdin, Ketua PWI Provinsi Banten, Rian Nopandra serta puluhan wartawan dari berbagai media di Kota Cilegon.

Mereka berkumpul untuk mengikuti serangkaian kegiatan yang dirancang untuk memberikan wawasan dan pengetahuan baru dalam melaksanakan tugas jurnalistik.

Salah satu poin penting dalam kegiatan ini adalah diskusi interaktif antara peserta dengan narasumber yang ahli di bidangnya. Narasumber yang diundang adalah Dewan Pembina PWI Provinsi Banten, yang membagikan pengalaman dan pengetahuannya terkait seputar jurnalistik dan Kode Etik Jurnalistik (KEJ).

Pada kesempatan tersebut, Asisten Daerah (Asda) 1 Kota Cilegon Tatang Muftadi mengatakan diketahui bersama bahwa profesi wartawan ini sangat erat dengan kepentingan publik. Oleh karena itu, wartawan harus memiliki standar kompetensi.

Dalam hal ini, Tatang menginginkan Pers di Kota Cilegon turut membangun bangsa.

“Saya ingin pers di Kota Cilegon, khususnya dibawah naungan PWI senantiasa memupuk kesadaran dan komitmen untuk berperan membangun bangsa untuk kredibilitas wartawan itu sendiri,” ucapnya.

Tidak lupa Tatang mengapresiasi keberadaan PWI di Kota Cilegon.

“Tentunya Keberadaan PWI di Kota Cilegon ini sangat penting untuk menjamin bahwa wartawan memiliki profesionalitas yang tinggi, dan benar-benar dilindungi oleh undang-undang pers,” ungkapnya.

Tatang berharap, pelatihan tersebut dapat menghasilkan produk jurnalistik berkualitas.

“Saya berharap, dengan digelarnya pelatihan ini, dapat terus menghasilkan produk jurnalistik yang berkualitas, berdasarkan fakta, serta dapat dipertanggungjawabkan,” katanya.

Sementara itu, Plt. Ketua PWI Kota Cilegon, Ahmad Fauzi Chan menyampaikan bahwa KLW menjadi wujud komitmen PWI dalam mendukung peningkatan kompetensi wartawan.

“Kami berharap melalui kegiatan ini, wartawan dapat semakin memahami tantangan dan dinamika perkembangan di Kota Cilegon, sehingga pemberitaan yang dihasilkan dapat lebih berimbang dan informatif,” ucapnya.

Selain itu, kegiatan ini juga diisi dengan ujian tulis seputar jurnalistik, seperti teknik penulisan berita, etika jurnalistik, dan pemanfaatan teknologi dalam dunia jurnalistik. Hal ini diharapkan dapat memberikan manfaat nyata bagi para peserta.

Dikatakan Ichan, bahwa PWI Kota Cilegon berkomitmen untuk terus menggelar kegiatan serupa guna menjaga profesionalisme dan kualitas wartawan di Kota Cilegon.

“Wartawan yang berkualitas adalah aset berharga dalam menciptakan informasi yang bermutu dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat,” imbuhnya.

Ditempat yang sama, Ketua PWI Provinsi Banten Rian Nopandra, juga berharap dengan adanya KLW ini para wartawan dapat mengembangkan potensi dirinya hingga mencapai visi yang diinginkan oleh PWI Pusat yaitu Wartawan Berpendidikan.

“Dengan adanya KLW ini diharapkan teman teman satu profesi dapat mengembangkan kemampuan jurnalistiknya terutama dalam penerapan Kode Etik Jurnalistik (KEJ),” pungkasnya. (SAF/Red).

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *