Gelar Konsolidasi Akbar, Repnas Cilegon Siap Menangkan Prabowo-Gibran Satu Putaran

Gelar Konsolidasi Akbar, Repnas Cilegon Siap Menangkan Prabowo-Gibran Satu Putaran

Cilegon – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Relawan Pengusaha Muda Nasional (Repnas) Kota Cilegon menggelar konsolidasi akbar yang bertempat di The Royal Krakatau Hotel, Sabtu, (20/01/2024).

Konsolidasi akbar tersebut tujuannya untuk memenangkan Pasangan Calon yakni Prabowo-Gibran dalam satu putaran pada Pemilu tahun 2024.

Ketua Umum DPP Repnas Dr. Anggawira mengucapkan selamat kepada teman-teman Repnas Cilegon yang telah melakukan deklarasi dan konsolidasi akbar.

“Saya ucapkan selamat kepada teman-teman Repnas Cilegon yang hari ini melakukan deklarasi dan konsolidasi akbar khususnya di wilayah Banten. Selain itu, kita juga telah meresmikan Kantor DPW Repnas Banten di daerah Cikupa Tangerang,” katanya.

Anggawira juga berpesan kepada pengurus Repnas Cilegon agar terus berkolaborasi bersama-sama dengan relawan dan partai pendukung untuk memenangkan Prabowo-Gibran.

“Saya minta kepada pengurus Repnas Cilegon untuk terus bersinergi dengan para relawan dan partai pendukung karena untuk memenangkan Prabowo-Gibran tidak bisa sendirian, kita harus bersama-ssma dan terus kampanyekan hal-hal yang positif,” ucapnya.

Menurutnya, suara Prabowo-Gibran ini lebih besar, jika dibandingkan pada pemilu sebelumnya. Ia juga menargetkan suara Prabowo-Gibran diangka 60 persen.

“Di tahun ini suara Prabowo-Gibran lebih solid dan besar, jika dibandingkan pada suara Prabowo di Pemilu 2019 yang lalu. Tadi sudah disampaikan oleh teman-teman Repnas, targetnya bisa di angka 60 persen khusus di Kota Cilegon,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua DPC Repnas Cilegon Ryan Adi Saputra mengatakan konsolidasi ini merupakan kesepakatan bersama pengurus, relawan dan partai pengusung agar terus berkolaborasi dalam menggapai suara pemilih untuk Prabowo-Gibran.

“Konsolidasi hari ini kita bersama para pengurus, relawan serta partai koalisi indonesia maju. Selain itu, ini juga sebagai penentu untuk kemenangan Prabowo-Gibran dalam meraih suara pemilih,” kata Ryan kepada wartawan, Sabtu, (20/01/2024).

Ryan juga menargetkan untuk di Kota Cilegon suara Prabowo-Gibran 70 persen karena survey saat ini mencapai 50 persen.

“Alhamdulillah, suara Prabowo-Gibran hampir mendekati target, kita berharap setiap relawan dan partai pendukung bisa lebih semangat lagi untuk mencapai target 70 persen,” ujarnya.

Ditempat yang sama, Bendahara DPC Repnas Cilegon Megawati Yusuf menambahkan bahwa target Prabowo-Gibran menang satu kali putaran. Megawati katakan, ini adalah bentuk keseriusan Repnas dalam pemilu untuk memenangkan Prabowo-Gibran.

“Saya berpesan kepada pengurus Repnas Cilegon agar tetap solid, karena kita mempunyai waktu sebentar yang tujuannya untuk memenangkan Prabowo-Gibran di Pemilu 2024,” pungkasnya. (Dhe/Red).

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *